Rapat Kelulusan PRS Jalur Prestasi Ponpes Terpadu Al-Multazam

Rapat Kelulusan jalur prestasi
Rapat Kelulusan PRS Jalur Prestasi Ponpes Terpadu Al-Multazam
Al-Multazam (29/1) Wawancara dan Verifikasi Data Peserta Pendaftar jalur prestasi pada Ahad (27/1/2019) telah usai dan hari ini penentuan kelulusannya. Oleh karena itu, Panitia PRS bersama Ketua YPI Al-Multazam HK, H. Uud Pandu Suandhana, S.Si., Mudirul Ma’had Al-Multazam 1, KH. Adin Nurhaedin, Lc., Mudirul Ma’had Al-Multazam 2, KH. Abdul Rosyid, Lc.,M.Ag., Kepala Departemen, Kepala Bagian, Kepala SMPIT dan SMAIT, serta Kepala Unit.

Setidaknya ada 14 pendaftar jalur prestasi yang dinyatakan diterima sah oleh Ketua YPI Al-Multazam HK, H. Uud Pandu Suandhana, S.Si., dan akan diumumkan secara personal kepada yang bersangkutan.
“Bismillah, setelah melalui pertimbangan yang matang, 14 pendaftar yang terdiri dari 10 siswa SMAIT dan 4 siswa SMPIT kami nyatakan diterima.” Tutur Ketua Yayasan sambil ketuk palu

Dalam sesi diskusi, Kepala Departemen Pendidikan, Ust. Dudung Abdul Karim, Lc., memberikan masukan untuk membuat sebuah instrumen penilaian Al-Qur’an yang baku, sehingga siapapun yang akan menguji hasilnya akan sama dengan nilai semestinnya. Masukan tersebut ditanggapi ketua panitia, Ust. Rotim, S.Pd.I., bahwasanya instrument tersebut telah siap sesuai dengan evaluasi tahun-tahun sebelumnya.

“InsyaAllah untuk instrumen tes Al-Qur’an sudah disiapkan, terutama untuk tahsinnya, sesuai dengan evaluasi tahun-tahun sebelumnya.” Jawabnya

Harapannya, semoga ke-14 santri yang dinyatakan diterima bisa menjadi pionir para santri lainnya dalam hal prestasi, karena telah terbukti semuanya memiliki background prestasi yang baik. (YY)